Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kumpulan Kata-kata Mutiara Tentang Kehidupan Sebagai Motivasai dan Penyemangat Dalam Menjalani Hidup Ini

Kata-kata mutiara tentang kehidupan - Dalam menjalani kehidupan di dunia ini, terkadang manusia menjadi kurang bersemangat karena banyaknya cobaan kehidupan dan masalah yang harus ditanggung dari masing-masing individu.

Padahal cobaan dan masalah adalah salah satu kunci untuk mendewasakan diri supaya pandangan hidupnya bisa tebuka ke arah yang lebih baik.

Berikut ini adalah kumpulan kata-kata mutiara untuk memotivasi diri sendiri supaya kamu bisa menjadi manusia yang berfikir dewasa serta bijak dalam mengambil sebuah keputusan.

Kumpulan Kata Kata Mutiara Tentang Kehidupan

Kata Mutiara Tentang Kebahagiaan

Kebahagaian sejati itu bukan tentang pencapaian pribadi diri sendiri tapi tentang pencapaian orang lain karenamu. Maka jadilah orang yang bermanfaat dan dapat membahagiakan orang lain.

Jika kamu mencari kebahagian, cobalah untuk membahagiakan orang lain terlebih dahulu. Buatlah mereka menemukan senyumnya karenamu.

Jika kamu ingin menemukan sebuah kebahagian, cobalah untuk menjadi manusia yang mampu membuat orang lain tersenyum tulus dari dalam hatinya dengan cara atau tindakan yang telah kamu lakukan.

Ketika hidupmu terpuruk banyak orang yang akan meninggalkanmu. Tapi percayailah di situ kamu akan menemukan orang yang benar-benar dekat denganmu tanpa melihat kondisimu sedang seperti apa.

Banyak orang yang akan mendekat ketika kamu sedang di atas rata-rata. Tapi ketika di keadaan sebaliknya, banyak juga dari mereka yang akan pergi meninggalkanmu. Di situ kamu akan lebih bijak dalam memahami sifat asli dari masing-masing orang yang kamu kenal.

Ketika kamu selalu berfikir dan masih takut dengan apa kata orang tentang apa yang sedang akan kamu lakukan, maka kamu tidak akan pernah melakukan apa-apa.

Jika kamu mencari apa yang tidak mungkin didapatkan di dunia ini, maka jawabannya adalah membahagiakan hati semua orang.

Sadarlah sebagai manusia kamu tidak mungkin untuk bisa menjadi sempurna di mata semua orang. Pasti ada saja rasa benci serta iri dengki dari orang lain, walaupun kamu telah mencoba melakukan hal baik untuknya.

Ketika kamu sudah menemukan orang yang sempurna yang telah diberikan tuhan untukmu. Maka syukurilah apa yang telah kamu punya dan jangan pernah untuk mengecewakan dan meninggalkannya.

Seberapa hebat dan secemerlangnya dirimu di mata orang lain, akan percuma jika kamu sendiri tidak bisa menemukan kebahagian karenanya.

Kamu boleh untuk mencoba membuat orang lain kagum dan terpesona terhadapmu, tapi tanyakan kepada diri kamu sendiri apakah kamu nyaman dan senang dengan apa yang kamu lakukan atau sebaliknya.

Kata Mutiara Tentang Agama dan Kepercayaan

Bersedekah bukan dari yang kaya ke yang miskin, melainkan yang mau ke yang membutuhkan. Maka jangan menunggu kaya untuk bisa bersedekah.

Tidak perlu menunggu kaya raya untuk bisa berbagi kepada orang lain karena berbagi itu bukan hanya dalam bentuk harta, oleh sebab itu siapa saja bisa melakukannya tanpa perlu menjadi kaya terlebih dahulu.

Jangan pernah menyalahkan keadaan apalagi tuhan karena tuhan punya rencana dibaliknya yang kita tidak akan pernah tahu jika tidak melewati jalan yang telah ditentukannya.

Maksimalkan waktu yang telah tuhan berikan dengan cara melakukan perubahan dengan tindakan bukan hanya keluhan yang hanya menimbulkan kesengsaraan

Hargai dan cintai diri kamu sendiri, niscaya kamu akan menemukan kebahagian abadi.

Sejahat-jahatnya manusia adalah mereka yang menyakiti dirinya sendiri.

Seberapapun buruk kehidupanmu jangan pernah merendahkan diri sendiri, karena itu akan berdampak besar untuk diri sendiri serta orang-orang yang kamu sayangi dan yang menyanyangimu.

Agama bukan tempat untuk menebar caci maki dan kebencian, melainkan tempat untuk mencari ketentraman hati dan kedamaian.

Jangan pernah menyalahkan agama jika terjadi kebencian atau kerusuhan karena perbedaan. Sebab tidak ada agama yang mengajarkan kebencian sesama makhluk ciptaan tuhan.

Jangan cuma melihat yang di atas saja karena itu akan memicu keinginan yang tidak ada habisnya.

Selalu melihat orang lain yang kita anggap lebih sempurna dapat membuat kita lupa tentang rasa bersyukur karena kita lupa bahwasannya masih banyak orang lain yang tidak lebih beruntung jika dibandingkan dengan apa yang sudah kita miliki.

Kamu menjadi hebat bukan karena kamu jagoan, melainkan ketika kamu bisa memamafkan kesalahan untuk menciptakan kedamaian.

Memaafkan sebenarnya adalah salah satu cara untuk menciptakan kedamain. Baik itu memaafkan kesalahan orang lain ataupun memaafkan diri sendiri. Jadilah seorang pemaaf niscaya ketenangan hati akan kamu dapatkan.

Sendiri bukan berarti sepi tapi sepi datang ketika kamu tidak mengerti.

Kadang ketika menjalani hidup, manusia takut akan satu hal yaitu kesepian. Dan menganggap hidupnya tidak berarti tanpa adanya orang lain di sampingnya. Padahal ada Tuhan yang selalu ada menemani manusia dalam keadaan apapun.

Kata Mutiara Tentang Kehidupan.

Sejatinya orang yang tidak pernah gagal adalah mereka yang tidak akan pernah mencapai kesuksesan dalam hidupnya.

Lebih baik mencoba tapi gagal daripada gagal mencoba.

Ketika kamu hidup, carilah kegagalan sebanyak-banyaknya sampai kamu tidak akan pernah lagi menjumpainya.

Kegagalan adalah salah satu bagian dari proses untuk mencapai kesuksesan. Tidak ada orang sukses di dunia ini yang tidak pernah mengalami kegagalan dalam hidupnya.

Bergeraklah dari satu titik ke titik lainnya untuk bisa sampai ke tujuan yang kamu tuju.

Mungkin akan sulit bagi kita untuk menemukan pintu keluar dari suatu permasalahan. Tapi kalau kita hanya diam, sampai kapanpun pintu tersebut tidak akan pernah bisa kita temukan.

Seribu langkah orang lain yang telah mereka lalui dalam kehidupannya selalu dimulai dari langkah pertama. 

Dengan diam tanpa melakukan apa-apa, maka tidak akan ada pekerjaan yang dapat terselesaikan. Semua hanya tertanam dalam pikiran tanpa ada kata selesai dan hanya menjadi angan-angan.

Jangan pernah takut untuk kehilangan masa muda, tapi pikirkan dan berjuanglah untuk meraih masa depan yang akan datang. 

Masa depan yang cerah dapat diraih dengan cara berkorban. Salah satu caranya adalah memaksimalkan masa muda dengan bekerja keras demi meraih kesuksesan di masa depan.

Sampah yang sudah dibuang bisa didaur ulang sehingga dapat memiliki fungsi dan nilai kembali.

Segala perbuatan buruk di masa lalu dapat dirubah untuk menjadi lebih baik di masa depan. Begitupun hidup ini yang tidak pernah ada kata terlambat untuk berubah menjadi manusia yang lebih baik.

Banyak orang lebih memilih jalan pintas hanya untuk segera sampai ke tempat yang dituju. Padahal jalan satunya lebih panjang menyuguhkan keindahan didalamnya.

Tujuan itu bukan utama tapi yang utama itu adalah prosesnya.

Terkandang akan ada cobaan datang silih berganti, tapi itulah cara tuhan untuk supaya kita mengerti akan arti hidup ini.

Setiap luka akan menjadi sebuah cerita yang bisa menjadi sebuah makna yang akan berguna bagi para pendengarnya.

Untuk mencapai segala sesuatu yang kita inginkan perlu yang namanya proses. Niscaya dengan proses kita akan dapat belajar tentang banyak hal yang belum tentu semua itu bisa kita dapatkan jika memilih jalur instan untuk mendapatkannya.

Tidak perlu menjadi sempurna untuk mendapatkan kehidupan yang indah, tapi lihatlah keindahan di dalam ketidak sempurnaan, niscaya hidup akan terasa sempurna. 

Tidak perlu menunggu menjadi sempurna untuk bisa melakukan sesuatu tetapi melakukan sesuatu untuk menjadi sempurna, maka impian itu akan menjadi nyata.

Jika kita selalu menunggu kesempurnaan baru mau melakukan sesuatu, maka yang terjadi hanyalah sebuah mimpi tanpa ada realisasi. Karena untuk mendapatkan kesempurnaan harus dimulai dengan berani mencoba dari hal yang sederhana dan sabar menjalani prosesnya.

Mereka yang hebat tidak selalu yang memenangkan permainan, tapi bisa juga mereka yang mampu bertahan dari berbagai macam serangan.

Segelap-gelapnya langit di  malam hari, ia mampu membantu bulan dan bintang memancarkan keindahan untuk menghiasi semesta.

Setiap manusia yang hidup di bumi ini pasti ada pengarunya bagi kehidupan. Baik itu perbuatan baik ataupun buruk. Jadi jangan pernah merasa hidup ini tidak berguna karena itulah cara semesta untuk menyeimbangkan kehidupan.